Jumat, 11 April 2008

Web Penjualan (amazon.com, e-bay.com, fastncheap.com dan bhinneka.com)

Semakin kompleksnya tatanan masyarakat dunia saat ini dalam berbagai aktivitas menuntut adanya efisiensi yang lebih baik dalam menjalankan banyak aktivitas sehari – hari. Misalnya dalam hal perdagangan, di era globalisasi yang ditandai dengan semakin kapitalnya bisnis dan tingkat akses yang tak terbatas dari produsen atau distributor / perantara kepada konsumen telah didukung perkembangan teknologi informasi, komunikasi dan transportasi yang juga begitu baik. Sehingga hal ini menghasilkan bentuk – bentuk atau metode penjualan baru namun dengan tingkat persaingan yang tinggi pula. Sebagai contoh adalah metode penjualan elektronik (e-commerce). Salah satunya melalui media internet (web), beberapa diantaranya yang telah popular adalah Amazon. com, e-bay.com, fastncheap dan bhinneka.com.

Keempat web penjualan aplikasi e-commerce ini melakukan penjualan berbagai produk yang diklasifikasikan menurut jenisnya. Amazon.com, situs ini merupakan situs yang cukup popular dan aman dan penjualannya meliputi produk seperti buku – buku, kaset film, musik, dan game, aplikasi – aplikasi software dan hiburan, barang-barang elektronik, kebutuhan rumah tangga, sepatu, perhiasan, keperluan kesehatan dan olahraga serta alat – alat mekanik. Web amazon.com dilengkapi dengan ilustrasi produk yang dijual serta hargamya, sehingga calon konsumen dapat mengetahui spesifikasi produk yang ingin dibeli walaupun metode penjualan melalui web ini tidak memiliki syarat pemasaran berupa sifat tangibility (konkret). Seperti halnya amazon.com, web lain yang sejenis seperti e-bay juga sangat popular dalam memberikan layanan penjualan produk melalui media elektronik. Bahkan, masyarakat di negara maju sudah menggunakan layanan ini secara maksimal karena paradigma dan tingkat kepercayaan terhadap e-commerce yang tinggi dalam melakukan pembelian berbagai produk yang mereka inginkan. Web e-bay selain melakukan penjualan juga melakukan lelang barang dan penjualan barang telah pakai yang ingin dijual oleh siapapun. Metode pembayaran untuk melakukan transaksi melalui media elektronik ini dengan kartu kredit atau rekening bank. Lain dengan Bhinneka.com yang merupakan buatan lokal, untuk melayani pembelian di wilayah Indonesia -lokal- pembelian dapat dilakukan melalui via telepon dan pembayaran bisa dengan cara kredit atau pembayaran ditempat.

Sedikit berbeda dengan 2 web sebelumnya –amazon dan e-bay.com- yang menjual bermacam jenis produk, fastncheap dan bhinneka.com menjual produk yang lebih spesifik yakni terbatas pada produk elektronik dan komputer. Seperti halnya amazon dan e-bay.com, web fastncheap dan bhinneka.com juga memaparkan ilutrasi dan spesifikasi produk. Desain keempat web ini cukup menarik, disediakan pilihan klasifikasi produk ditambah dengan search engine (alat atau media pencarian) untuk memudahkan konsumen memilih produk. Link dari keempat web tersebut terbilang fleksibel karena setiap produk yang kita inginkan mampu ditampilkan menuju beberapa link berikutnya yang memuat produk sejenis tetapi berbeda model atau motif dan warna yang tersedia. Keempat web tersebut untuk beberapa produk juga menyediakan diskon.

Dari segi pelayanan penjualan yang notabene penjualan elektronik –amazon, e-bay, fastncheap dan bhinneka.com- memiliki tingkat keamanan dan kepercayaan transaksi yang cikup terjamin. Produk yang disediakan juga bersifat update karena produsen selalu melakukan follow up / meng-update materi di web bersangkutan jika mereka mengeluarkan produk baru. Dengan adanya web – web penjualan –konsep e-commerce- seperti amazon, e-bay, fastncheap dan bhinneka.com atau web – web sejenisnya, seseorang atau siapapun dapat melakukan transaksi dimanapun mereka berada. Jelas hal ini memudahkan kegiatan transaksi jual – beli dan kegiatan pemesanan serta penyerahan barang yang dipesan. Lebih – lebih jika barang yang kita inginkan tidak tersedia di sekitar kita. Dari segi perhitungan harga, konsumen tidak harus membayar lebih mahal dari toko atau swalayan karena konsumen tidak dibebani pajak dan biaya pengantaran barang (delivery cost).

Walaupun di Indonesia penerapan dan pemanfaatan konsep e-commerce seperti halnya membeli produk melalui web belum banyak dilakukan oleh masyarakat karena tingkat kepercayaan dan belum maksimalnya pemanfaatan kartu kredit dan rekening di bank ebagai alat pembayaran primer namun dengan terpaan berbagai kepentingan kompleks yang semakin ditekan oleh kian kuatnya efek globalisasi maka lambat laun kegiatan perdagangan elektronik melalui media web akan semakin diperlukan dimanfaatkan.

Tidak ada komentar: